SERANG, [NEWSmedia] - Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Banten mengungkapkan, ada indikasi kuat telah terjadi eksploitasi terhadap anak di Provinsi Banten. Tragisnya, kegiatan eksploitasi ini dilakukan secara terorganisir yang melibatkan orang tuanya.
Hal tersebut dikatakan Ketua LPA Banten, Muhamad Uut Luthfi, menurutnya kegiatan eksploitasi terhadap anak tersebut ditemukan di daerah Baros, Kabupaten Serang.
"Bahkan ada yang terorganisir seperti di satu kampung di Baros, disana orang tua menyuruh anaknya untuk mengemis di Serang bahkan ke Merak," kata Uut yang juga Dosen Untirta Serang, Senin, (5/6/2017).
fenomena anak jalanan (Anjal) di Provinsi Banten bukan saja karena kebutuhan dari anak namun juga secara sengaja dimobilisasi oleh orang tua dan orang dewasa secara terbuka.
"Kami melihat fenomema anak jalanan ini merupakan bentuk ekploitasi terhadap anak baik oleh orang tua maupun oleh orang dewasa," ujarnya.
Untuk menyikapi hal ini, LPA Provinsi Banten berharap kepada pemerintah daerah agar bisa mengkaji kembali pemasalahan Anjal ini.
"Tidak hanya dilihat dari hilir saja, namun juga bisa melihat faktor penyebab utama anak-anak tersebut turun kejalanan untuk mengemis, sehingga masalah ini bisa dientaskan," pungkasnya. [Vredo]